Lokasi pantai Padang Galak di wilayah Kesiman, Denpasar dan tidak jauh dari pantai Sanur atau disebelah utara pantai Sanur sebelum Jalan Ida Bagus Mantra. Pantai Padang Galak memiliki suasana cukup sepi bila dibandingkan pantai Sanur dan bibir pantainya berpasir hitam serta terdapat bebatuan penahan gelombang guna mengurang  abrasi.

Pantai Padang Galak menjadi salah satu Bali tourist destination dan sering dikunjungi wisatawan karena pantai memiliki gelombang air laut cukup besar dan berarus deras. Maka pantai Padang Galak merupakan salah satu surf spot favorite para peselancar, Akan tetapi dikarenakan gelombangnya yang besar  dan pantainya berbatu maka bila ingin berselancar sebaiknya berhati – hati.

Sebagai kenyamanan pengunjung. Di pantai ini juga tersedia street walk disepanjang pinggir pantai untuk dimanfaatkan sebagai track jogging atau jalan – jalan.
Selain keindahan suasana pantai, nama pantai Padang Galak juga cukup dikenal oleh masyarakat setempat karena dilokasi ini sering di gunakan sebagai arena dalam event Lomba Layang Layang raksasa dengan berbagai model design dan warna. Dan juga dilokasi ini pernah peristwa yang menjadi sorotan media bulan Mei 2015 karena terdapat 4 ekor ikan paus terdampar di pantai.

0 komentar